Minggu, 17 Maret 2019

Membuat plastisin sederhana

Anak-anak komplek rumah lagi ramai dan senang-senangnya bermain clay. Karena si sulung ngebet minta dibelikan, sedang mamanya tak tahu mesti beli dimana, jadilah berniat bikin Clay homemade, namun karena bahan kurang lengkap jadinya terpaksa bebikin playdough saja.


Playdough adalah nama mainan yang populer untuk plastisin mainan. Playdough disukai oleh balita maupun anak-anak berbagai usia karena mudah dibentuk. Keuntungan nya pun bahannya murah meriah,aman jika tanpa sengaja tertelan oleh si kecil karena bahan ramah dari rumah dan non toxic tentunya. Bermain playdough memberikan banyak manfaat bagi si kecil terutama untuk melatih keterampilan motorik halus dan menyalurkan kreativitas untuk membuat kreasi tiga dimensi sesuai imajinasi si kecil. Berikut caranya: 


Plastisin Homemade
Sumber : vistabunda

Bahan
Perbadingan bahan-bahan untuk membuat playdough: 
  • 2 gelas terigu
  • 1 gelas garam dapur halus
  • 1 gelas air (secukupnya) 
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • Beberapa pewarna makanan

Cara Membuat: 
  • Campurkan terigu dan garam dapur dalam sebuah baskom yang cukup besar, Aduk dengan tangan atau menggunakan centong kayu/plastik sampai tercampur rata.
  • Beri air pada campuran bahan sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai menjadi adonan yang lembut dengan tekstur halus dan tidak lengket.
  • Beri minyak goreng, lalu adonan diolah lagi sehingga didapatkan adonan yang benar-benar lembut.
  • Bagi adonan menjadi enam bagian (atau sesuai jumlah warna yang anda inginkan).
  • Ambil satu bagian diberi beberapa tetes pewarna lalu diaduk lagi sampai warna merata. Lakukan hal yang sama terhadap lima bagian lainnya dengan warna yang berbeda.
  • Bila semua adonan dengan warna yang berbeda telah selesai dibut. Playdough siap digunakan untuk membuat berbagai kreasi. Simpanlah playdough anda dalam container yang kedap udara di tempat yang sejuk supaya tidak kering.
NB :
Jangan kurangi takaran garam berakibat Playdough cepat basi dan bau

Semoga bermanfaat 🙏🙏

Featured post

Pisang Saus Karamel Step by Step

Alhamdulillah selalu saja ada rejeki yang datangnya tak disangka-sangka. beberapa hari yang lalu dapat kiriman pisang kepok lagi, karena ba...